Latest Update :
Home » » Manfaat Vitamin C Untuk Rambut

Manfaat Vitamin C Untuk Rambut

SERING bermasalah dengan kesehatan rambut? Ketombe, rambut rontok, atau bercabang biasanya menjadi masalah sehari-hari yang cukup menjengkelkan. Namun Anda tidak perlu khawatir, ada bahan-bahan alami yang dapat menjadi alternatif untuk mengatasi masalah pada rambut.

Rambut adalah mahkota, begitu pepatah mengatakan. Wanita khususnya, tentu akan begitu memperhatikan masalah keindahan dan kesehatan rambut. Produk-produk di pasaran mungkin bisa membantu mengatasi masalah pada rambut. Namun, tidak sedikit juga yang justru memperburuk keadaan rambut Anda.

Sebagai alternatif perawatan rambut, Anda bisa mencoba menggunakan minyak kelapa sebagai lotion pada rambut. Minyak kelapa murni mengandung asam lemak yang dapat membuat rambut Anda berkilau dan sehat. Gunakan sebagai masker rambut, diamkan selama 30 menit, anti jamur dalam minyak kelapa mencegah kulit kepala Anda berketombe.

Selain minyak kelapa, Anda juga bisa menggunakan alpukat. Kandungan vitamin E yang tinggi pada alpukat, dipercaya dapat membantu menjaga warna rambut Anda. Pilihan lainnya ada pada buah-buahan yang mengandung tinggi vitamin C seperti jeruk, stroberi, atau kiwi.

Kekurangan vitamin C ternyata dapat membuat rambut Anda menjadi kering dan rapuh. Antioksidannya dapat membantu melawan radikal bebas yang merusak kesehatan rambut Anda. Konsumsi buah segar atau membuat ramuan masker rambut tentu akan membantu mengatasi masalah rambut Anda.
Share this article :

Link Partner

 
Support : Haircuts Hairstyles | Short Hairstyles | Medium Hairstyles | Long Hairstyles | Korean Hairstyles
Copyright © 2013. Haircut Hairstyles - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website and Re-Designed by Assyams
Proudly powered by Blogger